Website

Unknown

Biota Laut Beracun dan Berbahaya

Biota Laut Beracun dan Berbahaya


Saat berwisata dilaut baik itu di pinggir pantai atau didalam laut saat bersnorkeling/scuba diving, banyak dijumpai biota yang memiliki bentuk dan warna yang menarik, sehingga kadang tersirat hasrat untuk berinteraksi atau bahkan menyentuhnya secara langsung. Namun dibalik keindahan dari biota laut tersebut, ada beberapa jenis yang perlu kita waspadai lebih lanjut. Sehingga dengan artikel ini diharapkan pembaca dapat mewaspadai hal-hal yang akan membuat wisata terganggu. Berikut daftar biota laut yang sering dijumpai yang beracun ataupun berbahaya dan beberapa tips penanggulangan jika terjadi insiden yang tidak diharapkan tersebut.


• Barakuda/Barracudas (Berbahaya).
Ikan yang populer dengan gigi setajam silet dan manuver diair layaknya mobil sport ini sangat agresif, cepat dan berbahaya bahkan bagi penyelam mahir dan bahkan pemancing.

• Cone shell (Beracun)
Hewan gastropoda ini memiliki berbagai macam motif, namun dibalik corak-coraknya yang menarik beberapa jenis memiliki sengat yang berbisa/beracun, beberapa insiden bahkan dapat menyebabkan kematian. Hewan ini menyengat dengan menembakkan tombak seperti halnya selang, tombak tersebut kemudian dapat dialiri oleh racunnya.

• Karang Api/Fire corals (Berbahaya)
Jika mendalami terumbu karang, ada baiknya mengetahui jenis karang ini, karena jika salah kita mengenali karang api dengan karang lainnya maka resiko rasa panas dikulit jika tersentuh karang ini. Dapat dilihat digambar bahwa karang api jika diperbesar memiliki nematocycsts yang dapat menyengat dan menembus kulit. Jadi sebaiknya ketika snorkling atau menyelam lebih baik mengenal juga karang ini dan ada baiknya jangan menyentuh karang, demi kelangsungan tumbuh kembang terumbu karang itu sendiri


• Bulu Ayam/Hydroid (Beracun)
Hewan ini dapat menyengat dengan alat yang sama yang dipergunakan oleh karang api, yaitu nematocysts. Hewan ini banyak sekali ditemukan dilaut sehingga jika berenang atau menyelam agar memperhatikan gerakan tubuh dan tetap menjaga jarak ketika berenang


• Ubur-ubur/Jellyfish (Beracun)
Ubur-ubur merupakan salah satu yang memiliki badan yang bening dan lunak seperti jelly. Beberapa ubur-ubur memiliki sengat yang akan memicu bagian penyengat pada tentakel ubur-ubur tersebut untuk mengeluarkan zat penyengat.
Meski ubur-ubur yang mematikan seperti Box Jellyfish tidak terdapat di perairan Indonesia, akan tetapi terkena bisa ubur-ubur merupakan pengalaman yang tidak menarik sama sekali.


• Portugal Man-of-War (Beracun)
Seperti ubur-ubur, hewan ini pun berbisa dan memliki karakteristik bagian tubuh yang berfungsi untuk mengapung/foalting seperti terlihat dalam gambar berikut.


• Belut Laut/Moray eels, (Berbahaya)
Sejenis belut ini bisa ditemukan di seluruh dunia menyelinap di celah-celah atau retakan karang - dimana dia menunggu mangsanya lewat dan menyergapnya dengan rahangnya yang kuat. Saat merasa terganggu hewan ini menjadi ganas dan dengan gigi yang tajam bisa menyebabkan luka yang serius.


• Bulu Babi/Sea urchins (Beracun)
Walaupun tidak menyebabkan kematian, terkan duri hewan ini akan menyebabkan pendarahan kecil dan demam ringan. Duri yang beracun ini sangat rapuh sehingga jika tertusuk maka duri akan serta merta patah dan tertanam didalam kulit.
Tipsnya jika terkena bulu babi, sebaiknya patahan bulunya dihancurkan saja sekalian dengan menumbuk-numbukan benda keras di bagian tertusuknya, dan kemudian diberikan amoniak. 


• Anemon/Sea anemone (Beracun)
Anemon pada umumnya memiliki racun yang mematikan jenis-jenis ikan kecil dan invertebrata laut, namun tidak memiliki efek besar terhadap manusia, kecuali beberapa jenis seperti Armed Sea Anemone, Warty Sea Anemone, White Striped Anemone, Griffith’s Sea Anemone dan lainnya. Jika tersentuh dengan kulit dapat menyebabkan rasa terbakar dan perih


• Gurita/Octopus
Beberapa gurita cenderung aman, kecuali Blue-ringed Octopus dengan ciri-cirinya terlihat jelas dari lingkaran biru ditubuhnya. Sangat berbahaya jika dalam kondisi terancam, gurita ini memiliki racun pada setiap gigitannya yang mampu membunuh 10-25 orang, meski gurita jenis ini memiliki dimensi yang kecil. Warning keras sekali jika bertemu dengan gurita ini, sebaiknya jangan diganggu.

• Pari/Stingray (Beracun)
Ikan pari sengat mempunyai 1-3 duri berbisa pada pangkal ekor yang dapat membuat luka sangat menyakitkan bahkan dapat mematikan. Di dalam duri tersebut terdapat sel-sel kelenjar bisa, sehingga di banyak daerah duri-duri ini digunakan sebagai ujung tombak. Pari sengat biasanya berdiam diri di pasir atau lumpur pada pantai yang dangkal dan sulit terlihat.
Untuk Pari Manta duri tersebut telah hilang dan otomatis tidak berbahaya

Semoga bermanfaat dan tetap wasapada saat berwisata bahari 
Read More
Unknown

Liputan Paket Sehari PANGANDARAN


Liputan Paket Sehari PANGANDARAN

Harga mulai Rp. 90.000/orang, detal lebih lengkap klik disini

alt
  • Makan Siang 1 (satu kali) kali
  • Retribusi Tiket Masuk ke Objek Wisata yang dikunjungi (Pangandaran, Batu Karas dan Cagar Alam Pananjung)
  • Tiket Masuk Obyek Wisata Batu Karas dan Cagar Alam Pananjung
  • Tiket Perahu di Green Canyon dan ke Cagar Alam Pananjung
  • Tiket Masuk Obyek Wisata dan Perahu ke Green Canyon - Cagar Alam Pananjung
  • Guide Lokal dan Guide TEBEJOWO untuk menemani selama berwisata
  • Peralatan P3K
KHUSUS CORPORATE EVENT DAN PESERTA > 51 ORANG MENDAPATKAN ITEM KHUSUS:
FREE: Spanduk ukuran 1 x 2 meter 


alt
  • Pengeluaran/Expenses Pribadi
  • Makan dan minum diluar Jadwal Tour/Paket
  • Transportasi menuju ke masing-masing objek wisata
  • Dokumentasi
Catatan :
  • * Harga berlaku UMUM untuk weekend maupun weekdays, kecuali Peak Seasons
  • * Untuk hari libur nasional, dan high season terdapat penyesuaian harga 10-25% (call us for detail)
alt
         – 07.45 Peserta berkumpul di depan Hotel/Penginapan selanjutkan akan ditemui guide untuk langsung memulai wisata
07.45 – 08.45 Wisata dimulai dengan kunjungan ke Green Canyon (Cukang Taneuh)
08.45 – 10.00 Tiba di Green Canyon (Cukang Taneuh) untuk menikmati pemandangan Green Canyon diatas perahu, dan berfoto bersama di bawah tebing, sambil berfoto-foto bersama (tidak dianjurkan untuk berenang di Green Canyon karena akan menghambat waktu peserta lain yang tidak berenang)
10.00 – 10.15 Menuju ke Kawasan Wisata Pantai Batu Karas
10.15 – 12.00 Berenang atau berwatersport (tidak termasuk paket) di Pantai Batu Karas yang tersedia berbagai macam wahana seperti Bananaboat, Butterfly, Donutboat etc.
12.00 – 13.30 Makan Siang disajikan di Batu Karas (Nasi Kotrak Menu lengkap dengan buah), Mandi, Istirahat dan Sholat
13.30 – 14.30 Menuju ke Pantai Indah Pangandaran
14.30 – 16.30 Aktifitas di Pantai Indah Pangandaran dengan mempergunakan perahu menuju ke Pasir Putih di Cagar Alam Pananjung atau dan bersnorkeling melihat keindahan alam di bawah permukaan laut Cagar Alam Pananjung. Diselingi dengan foto-foto bersama sebelum kembali menuju penginapan/hotel di Pangandaran/Batu Karas
16.30 – 17.00 Kembali ke Pantai Pangandaran dan menuju ke hotel/penginapan lokasi awal
17.00             Tiba dilokasi dan trip selesai
Been pleasure to serve you and see you next trips.

alt
Read More
Unknown

Artikel Tips berwisata di Bali / Lombok

Artikel: Tips berwisata di Bali / Lombok


Hal terpenting yang harus diperhatikan saat akan melakukan perjalanan wisata di Bali maupun Lombok adalah persiapan pribadi. Untuk lebih memudahkan kita selama berwisata sangat dianjurkan untuk membawa barang bawaan pribadi yang kadangv sangat sulit kita dapatkan disana dan untuk keperluan kenyamanan berikut adalah daftar checklistnya:


Tips Bawaan Pribadi



Obat-obatan pribadi mutlak dibawa


Obat-obatan pribadi   
Bagi peserta yang mempunyai penyakit khusus atau sedang menjalanani perawatan agar membawa obat-obatan pribadinya

Perlengkapan pribadi
·   Perlengkapan mandi, sholat dan baju untuk berenang/basah-basahan
·   Sendal jepit/Crocs, untuk berjalan-jalan di pantai
·   Sunblock, untuk mencegah kulit terbakar dipanas matahari saat bermain di pantai/ snorkeling
·   Sunglasses, untuk mencegah paparan sinar matahari/UV yang merugikan terhadap mata
·   Jaket, Syal atau Topi, untuk melindungi kepala dan badan dari sengatan sinar matahari
·   Snack/Minuman Ringan, untuk cemilan saat perjalanan dapat dibeli disana (mintalah Guide/Driver untuk mampir ke toserba terdekat seperti Seven Eleven, Alfamart, Indomaret atau lainnya saat perjalanan dilakukan)

Peralatan Komunikasi/Gadget
Untuk tetap dapat berkomunikasi bawalah handphone/gadget yang diperlukan
Charger/Powerbank dapat dibawa beberapa lokasi wisata menyediakan outlet listrik yuntuk dapat dipergunakan (jangan lupa untuk menitipkan kepada petugas disana, dan ingat saat akan meninggalkan lokasi)
Zona WiFi gratis dapat dipergunakan maksimal untuk keperluan bisnis/pribadi
Kekuatan signal atau coverage jaringan (3G/EDGE) dari masing-masing operator tergantung lokasi wisata, sedangkan secara umum kami menyarankan 3 operator terbaik yang diprioritaskan dibawa.
Ketersediaan Jaringan Wi-Fi
Di beberapa hotel telah banyak tersedia Jaringan WiFi gratis. Anda dapat menanyakan fasilitas ini dan akses/passwordnya kepada resepsionis


Tips Berkemas
1. Menggulung pakaian berarti menghemat tempat di koper Anda dan juga mengurangi kemungkinan mendapati pakaian yang kusut akibat terlipat.
Pengaturan barang bawaan yang baik akan memaksimal kapasitas koper anda
2. Saat berkemas beberapa hari atau beberapa minggu sebelum keberangkatan. Buatlah daftar untuk memastikan Anda membawa seluruh barang yang diperlukan.
3. Pastikan Anda tahu kebijakan maskapai penerbangan mengenai barang-barang yang boleh Anda bawa. Berapa tas yang bisa dibawa ke atas pesawat, ukuran serta beratnya. Jangan sampai Anda harus membayar mahal karena tas terlalu berat atau harus membuang sebagian barang.
4. Jika Anda ingin bepergian untuk waktu lama, jangan terlalu heboh dan membawa terlalu banyak pakaian. Selain akan memenuhi koper, biasanya pakaian tersebut tidak akan Anda pakai semuanya. Anda selalu bisa mencucinya di tempat Anda berlibur.
5. Barang-barang penting seperti paspor, uang, tiket (jika naik lebih dari satu penerbangan) harus selalu berada dalam jangkauan Anda. Jangan pernah menyimpan uang /barang berharga lainnya di dalam koper yang masuk ke bagasi.




Hal lain yang harus menjadi perhatian
·   Dilokasi objek tujuan wisata, banyak pedagang asongan menawarkan dagangannya. Apabila anda tidak berniat membeli maka agar tidak  memegang/memeriksa barang dagangannya sehingga yang bersangkutan tidak akan memaksa membeli dengan cara apapunbasahan
·   Khusus di BALI, apabila anda hendak membeli makanan/cemilan/oleh-oleh makanan yang HALAL harap berkonsultasi dengan guide/driver
Perhatikan logo halal sebelum anda memasuki reto/warung makan
·   Mintalah guide/driver untuk menemani berbelanja atau meminta dibantu menawar harga barang yang anda inginkan di toko yang dikunjungi.


alt

Read More
Unknown

INFO PERUBAHAN ITINERARY ACARA

Anda ingin susunan acara/Itinerary yang dapat mengakomodir keperluan internal? Dengan berwisata bersama TEBEJOWO kami tetap menjamin bahwa setiap item program/inclusion/objek wisata akan dapat berlangsung meski terjadi perubahan jadwal untuk menyesuaikan kebutuhan Panitia/Perusahaan. 

INFO PERUBAHAN ITINERARY ACARA

Anda ingin susunan acara/Itinerary yang dapat mengakomodir keperluan internal? Dengan berwisata bersama TEBEJOWO kami tetap menjamin bahwa setiap item program/inclusion/objek wisata akan dapat berlangsung meski terjadi perubahan jadwal untuk menyesuaikan kebutuhan Panitia/Perusahaan. 
Berikut adalah aspek-aspek dalam Itinerary yang dapat disesuaikan untuk dapat dijadikan pertimbangan: 
  • Lebih Banyak Peserta. Dengan lebih banyak peserta maka alokasi waktu serta merta akan berubah. Hal ini akan menguntungkan peserta yang berjumlah banyak misalnya dengan meminta alokasi transportasi dari Reguler menjadi Charter atau perubahan jam pemberangkatan dari jam 07.00 menjadi jam 10.00 contohnya seperti:
  • Tambahan Kegiatan lainUntuk peserta yang memesan kegiatan tambahan lain seperti Kegiatan Watersports, Organ Tunggal, Low-Impact Teambuilding Games, maka perubahan Itinerary Acara dari jadwal standard/general yang kami berikan mutlak terjadi.
  • Perubahan Jadwal ETA dan ETD PesawatUntuk Paket Wisatayang menggunakan pesawat seperti Paket BaliPaket LombokPaket Derawan- MaratuaPaket Belitung, maka setiap jadwal mutlak berubah untuk menyesuaikan waktu kedatangan atau waktu kepulangan peserta.Hal ini akan pasti diinfokan untuk setiap permintaan penawaran paket program diawal kepada peserta
  • Belanja oleh-olehUntuk peserta yang mengharapkan disediakannya waktu untuk kegiatan ini, agar memberitahu kami. Hal ini sangat kami dukung sebagai upaya untuk memberikan kontribusi bagi penduduk/pedagang lokal di area wisata yang dikunjungi.
alt
Keceriaan peserta Paket Wisata Pangandaran bersama TEBEJOWO
   
Segera hubungi kami untuk kemudahan perubahan Jadwal Acara Kegiatan Wisata anda dengan menghubungi kami melalui telepon nomor berikut:
  • Jakarta        | 021 8411 891
  • Bogor          | 0251 8630391
  • Bandung     | 022 87822066
  • SIMPATI     | 0812 8120 4400
  • XL-AXIATA | 08777 027 4400
email ke info@tebejowo.com atau 
(Mohon maaf kami tidak merespon permintaan melalui SMS, WA atau BBM untuk keperluan Paket Harga Lebih Murah ini, Terima kasih)
Read More
Unknown

Gallery Foto Paket Pangandaran (lanjutan)

Gallery Foto Paket Pangandaran (lanjutan)

Berikut update galeri foto packet wisata di Pangandaran bersama TEBEJOWO
Bergembira bersama di Pantai Batukaras

Berpose di Pantai Batuhiu

Grup Corporate PGN Bogor

Grup PT Krakatau Steel Jakarta di Cagar Alam Pananjung
Berikut penting terkait Wisata di Pangandaran:
Waktu Pemesanan Paket Meski H-14 kita bisa langsung memesan paket untuk rombongan anda, sedangkan untuk jadwal libur sekolah atau libur panjang, ada baiknya memesan H-30 sudah cukup.
Wisata Alam Green Canyon/ Cukang Taneuh, Pantai Indah Pangandaran, Cagar Alam Pananjung, Pasir Putih Pananjung, Pantai Batu Karas, Pantai Batuhiu, dll.
Wisata Penangkaran Penyu di Batuhiu
Waktu Terbaik Bulan Maret sampai November adalah waktu terbaik untuk berkunjung ke Pangandaran, dimana cuaca hampir pasti cerah dan hujan masih jarang sehingga aktifitas wisata dapat berlangsung secara maksimal.
Acara Corporate Khusus di TEBEJOWO, kami menyediakan berbagai permainan/games Teambuilding dan Fun Games yang dapat kami tawarkan FREE/Gratis, beserta Instruktur dan Peralatannya. Demikian pula dengan penyediaan FREE Api Unggun atau FREE Spanduk yang akan kami bantu desain, cetak dan siap dibawa saat wisata.
Read More