Website

Unknown

Trip Pulau Tidung 7-8 Agustus 2010







Perjalanan kami kali ini bersama 5 wanita “geulis” dan 2 pria ikal berbadan subur, mereka menyebut dirinya Seven Sawelas from Bandung, menurut orang tertua dan terimut dari mereka seven berasal dari anggotanya yang terdiri dari 7 orang sedangkan kata sawelas itu sendiri berasal dari SMP asal mereka bertemu yaitu SMP 11 Bandung, jadi mereka telah bersahabat kurang lebih 9 tahun karena sekarang mereka sudah duduk disemester 5 bangku kuliah, mmm cukup lama ya... pantesan saja keakraban mereka terlihat dari cara mereka bercanda, memahami, dan berbagi senang dalam situasi dan kondisi di trip Pulau Tidung kali ini.



Semboyan perjalanan mereka kali ini adalah perjalanan mencari Naga Laut Pulau Tidung. He..he..he bisa Naga Bonar or Naga-naga yang lain yang ditemukan J . . .  tapi yg jelas mereka terinspirasi oleh film Box Office ERAGON yang direlease akhir tahun 2006 lalu.

Mmmm…..  imajinasi yang unik . . . begitulah anak muda seharusnya! Harus memiliki inspirasi tujuan dan mimpi agar kita selalu bersemangat dalam mengisi cerita hidup ini sehingga nantinya cerita ini dapat menjadi semangat bagi anak cucu kita secara turun temurun.

Perjalanan ke Pulau Tidung dimulai pukul 03.00 setelah mobil jemputan tiba  di kediaman salah seorang peserta di Jalan Soekarno Hatta Bandung yang dijadikan base-camp. Ternyata seluruh peserta begitu excited sehingga mereka tidak tidur sepanjang malam sampai waktu keberangkatan! Padahal saat dikonfirmasi kesiapan pada pukul 20.00 tadi mereka belum kumpul tuh....

Trip  kali ini sudah disesuaikan buat peserta yang unik ini sehingga akan banyak hikmah agar mereka dapat bercerita mengenai perasaan mengalami pengalaman yang unik, menarik dan menantang. Bagaimana mereka harus melawan rasa takut dari ketinggian, kegelapan, kedalaman dan juga melawan rasa tidak percaya diri, karena kami membawanya kesuatu tempat yang bisa membuat mereka ingin kembali lagi...mencoba lagi. . . dengan keindahan panaroma bawah laut, tantangan dalamnya laut dan pantai. . . Ya. . . . pantai! Pantai yang dikelilingi pasir putih, dan karang-karang yang unik yg mungkin hanya pernah mereka lihat dilayar kaca TV atau di Akuarium Sea World, ditambah lingkungan yg nyaman, semangat kekeluargaan yang erat dan masyarakat yang ramah membuat kita terbuai dalam lamunan sampai tidak terasa bahwa kita telah sampai dipelabuhan Pulau Tidung.

Alhamdulillah . . .  sesuai rencana, kami tiba di Pulau Tidung pukul 10 pagi (lewat dikiiiiit bangets!)  Dengan perjalanan 3 jam dari Pelabuhan Muara Angke itu tak terasa lama karena kita asyik mengabadikan perjalanan ini dengan berfoto bersama (maklum ABG….. narsis abissss!), bercengkrama dengan pengunjung lainnya dari berbagai kota dan beragam suku bangsa. Tapi tidak luput juga ada sebagian orang yang mabuk laut sehingga menghabiskan waktunya dengan bertidur. . . .  mmm suasana yang unik tapi itulah seni dari hidup, dari hal yang paling kecil terjadi disekeliling kita, maka kita dapat belajar melihat, memahami, dan berbagi. . . 

Saat  tiba di penginapan setelah  berjalan sesaat dari pelabuhan, tak membuat mereka lelah dan bisa langsung beristirahat karena peserta trip kali ini begitu excited sehingga langsung dimanfaatkan untuk berjalan-jalan… mengilangkan rasa mabuk laut, melihat sepeda berjajar disekeliling taman penginapan dan siap untuk dipakai mengelilingi Pulau Tidung. Sepeda dengan keranjang didepan dengan pemandangan sekeliling rumah yang langsung tertuju laut yang indah tanpa ombak, langsung meningkatkan semangat untuk langsung bereksplorasi...
Tak menyangka tak terduga tampaknya memang jiwa-jiwa muda para mahasiswa/i ini membuat mereka merasa penasaran akan apa yg ada dibalik keindahan Pulau Tidung dan waktu yg kita berikan untuk istirahat malah dipakai mereka untuk mengeksplor pulau ini dengan segera mengambil dan mengayuh sepeda-sepeda yang telah kami sediakan untuk mreka. . . tak ketinggalan fotografer yang kami siapkan langsung siap mengabadikan kenarsisan mereka dalam kesempatan ini.

Sesuai paket yang mereka pilih, hari pertama kami di Pulau Tidung kami habiskan dengan bersnorkling. Tidak tanggung-tanggung lagsung 3 pulau kita kunjungi pulau pertama yang kita kunjungi adalah Pulau Air (bukan Pulau Ayer lhoo…..) yang ditempuh dalam waktu 1 jam dari Pulau Tidung,  memang cukup lama tapi semua terbayar dengan melihat langsung keindahan bawah lautnya… karang yang beragam dan beraneka warna begitu pula dengan jenis ikannya.  

Setelah satu jam kita ber”snorkling-ria” di Pulau Air, kami melanjutkan perjalanan snorkling berlanjut ke Pulau Beras perjalanan membutuhkan waktu hanya 15 menit, disini kita bisa membandingkan karang dan ikan pada setiap pulaudan  bagaimana perlakuan masyarakat sekitar, pemerintah dan pengunjung dalam menjaga keindahan alam kita dan berharap dapat mengambil pelajaran yang berharga apabila lingkungan rusak dan bagaimana nasibnya ikan-ikan yang indah dan lucu akan musnah ketika terumbu karang yang ada rusak dan itu apa yang kita lihat terjadi dipulau beras. Sangat  menyedihkan akn tetapi itulah pelajaran yang dapat kita petik! Ku lihat langit daerah barat yang ada disebelah kananku sudah menampakan warna jingga bertanda hari sudah mulai sore, kulihat jam tanganku menunjukan  jam 4 sore tapi jiwa2 kita masih tetap semangat tuk menuju spot snorkling lainnya dan lebih indah yaitu di Pulau Payung yang ditempuh sekitar 20 menit. Keindahan bawah laut pulau ini sungguh terasa dan tak kalah indah dengan Pulau Air. Saat bersnorkling dipulau ini kita melihat bintang laut yang berwarna ungu . . . Amazing!.  Other post by Jz here (thanks for the post, gal)

Tak terasa sunset sudah terlihat diufuk barat, saatnya mengambil momen indah berfoto-foto diperahu sembari mengejar waktu untuk kembali kepenginapan di Pulau Tidung Besar.

Kapal kecil ini begitu kokoh membawa 12 orang penumpang sembari memecah ombak, memercikan air laut mengenai tubuh dan wajah setiap peserta. Tak terasa waktu begitu cepat berlalu, setelah bersuka ria dalam snorkling kita tiba saatnya untuk menikmati suasana sunset yang indah selama peranan pulang ini,  senangnya melihat matahari yang begitu bulat dilingkupi warna merah diskelilingnya, menambah suasana semakin romantis.

Hari kedua yang seharusnya dilanjutkan dengan snorkling di seputaran Pulau Tidung Kecil, urung dilakukan karena para peserta lebih memilih untuk menghabiskan waktu berjalan dan berfoto di Jembatan Cinta…. Narsis Time! Lagi? OMG! Terpaksa peralatan snorkling yang urung sudah disiapkan dikembalikan dan kita lanjut dengan mempersiapkan fotografer untuk mengabadikan request mereka. 


Sungguh  tidak terasa trip kali ini hampir berakhir, dan sampai pada waktunya untuk mempersiapkan seluruh perlengkapan untuk kembali ke Bandung.
Tiba di Muara Angke pukul 16.00 (on-schedule) akan tetapi mobil jemputan yang dipersiapkan urung terlihat dilapangan parkir. Ternyata mobil mengalami kemacetan yang cukup parah (berhubung weekend terakhir menjelang Ramadhan, kemacetan terjadi dimana-mana!... Sorry, Folks!).  Waktu selama 3 jam harus ditempuh dalam perjalanan ke Bandung lewat Cipularang seolah tidak terasa karena kami terus menerus membahas kejadian-kejadian dalam trip ini.

Oiya… ada kejadian yang cukup membuat kita terharu yaitu Pemimpin Trip dihadapan seluruh peserta di”propose” oleh warga asli Pulau Tidung bernama Nona Ramzah…. Ohhhhh sunggung indahnya!  Tanggal pernikahan tinggal dipersiapkan, dan jangan lupa undang kita semua yaaaaa….!

Last but not least, kita tiba di Bandung yang baru saja mulai turun hujan sangat lebat pada pukul 20.30 dan seluruh peserta sudah siap dijemput keluarga masing-masing dan mereka menitip pesan untuk next trip ke Pulau Tidung bagi anggota keluarga dan kerabatnya agar dipersiapkan pasca Lebaran ini!  Tebejowo siap melayani anda…………

Note:
Gals, jangan lupa dokumentasi akan dikirim via email, jika sudah kebelet upload di facebook, akan tetapi CD akan tetap dikirimkan.

Unknown

About Unknown -

Author Description here.. Nulla sagittis convallis. Curabitur consequat. Quisque metus enim, venenatis fermentum, mollis in, porta et, nibh. Duis vulputate elit in elit. Mauris dictum libero id justo.

Subscribe to this Blog via Email :

4 komentar

Write komentar
Unknown
AUTHOR
August 13, 2010 at 9:22 PM delete

okede..............
kita bkal balik lagi ke tidung buat cari NAGA !!
ahahahhahahahhahaaa
thank you 4 a beautifull trip ^^

Reply
avatar
Unknown
AUTHOR
August 14, 2010 at 1:36 AM delete

nais inpoh..
tempat yang indah..
dengan temen2 yg kompak2 juga
thanks buat "seven sawelas" ma tebejowo tim
gudluck guys

Reply
avatar
Novel Ilyas
AUTHOR
August 14, 2010 at 7:13 AM delete

Have a look at the sunset pic, what a capture!.. Thanks to Mr. Deni Fahrudin for this memorable image... Perfect sunset for you guys and gals.. See you at another great trip, discount is waiting for sure....

Reply
avatar
bluenail
AUTHOR
August 14, 2010 at 5:56 PM delete

thanks yach dah memakai jasa kita...moga perjalanan kemarin memberikan kita inspirasi dan semangat untuk memperkaya diri sebanyak-banyaknya...
Jaga kesehatan jiwa raga dengan bergaul kearah positive...
and...get it the amazing spot in your life journey with Tebejowo advanture....

Reply
avatar